"Deep Web" The Real Internet Underground - Part 1


Deepweb/Deepnet/Invisible Web/Undernet/hidden Web dan lain-lain merujuk pada situs-situs yang tidak terindeks oleh mesin pencari standar seperti Google/Yahoo/Bing. Sehingga kita tidak dapat mencarinya pada mesin pencari tersebut. Hal tersebut dikarenakan situs-situs tersebut bersifat dinamis yang hanya akan terbentuk oleh pencarian-pencarian spesifik. Sementara situs-situs yang kita ketahui seperti Facebook dan Youtube merupakan bagian dari Surface Web.

Lalu bagaimana cara mengakses Deep Web?

Salah satu cara yang paling mudah dan aman untuk mengakses deep web adalah dengan menggunakan Tor Browser Bundle.

Jumlah situs yang tergolong deep web konon jumlahnya sangat banyak. berdasarkan kajian Universitas California pada tahun 2001 jumlah konten deep web sebesar 7,500 terabytes. Kemudian pada tahun 2004 diperkirakan terdapat kurang lebih 300,000 situs yang tergolong deep web.

Ilustrasi deep web dengan surface web

"Deep Web" The Real Internet Underground

Menurut para ahli, sebagian besar konten deep web berisi tentang database-database dari hasil penelitian/riset yang dilakukan oleh lembaga-lembaga akademis dan lembaga-lembaga pemerintahan serta situs-situs pribadi. Ini mungkin salah satu penyebab “hidden” nya situs-situs pada deep web karena memang bukan untuk konsumsi umum.

Namun pada sebagian deep web juga terdapat situs-situs yang tidak biasa. Misalnya situs tempat jual-beli narkoba, pornografi ilegal, jasa pembunuh bayaran, eksperimen-eksperimen ilegal pada manusia, jasa hacking, serta penjualan informasi kartu kredit. Ada yang beranggapan bahwa situs pada deep web yang menyediakan jasa pembunuh bayaran dan eksperimen ilegal tersebut palsu. Transaksi yang ada di deep web menggunakan Bitcoin, yaitu mata uang yang digunakan di internet yang tidak dapat di lacak serta tidak terpengaruh oleh kondisi ekonomi global.

Mitosnya ada bagian dari deep web ini yang sangat-sangat dalam,sehingga diperlukan cara-cara khusus serta hanya orang-orang tertentu yang dapet mengaksesnya, yang dinamakan Marianas web (dari palung mariana, titik terdalam di bumi). Isi dari situs-situs mariana trench konon adalah data-data yang paling rahasia dari umat manusia.

Beberapa SS dari DeepWeb :
"Deep Web" The Real Internet Underground
Situs Pembunuh Bayaran

"Deep Web" The Real Internet Underground
Hidden Wiki

"Deep Web" The Real Internet Underground
Eksperimen ilegal pada Manusia

"Deep Web" The Real Internet Underground
Situs yang Menjual Narkoba


loading...

0 Response to ""Deep Web" The Real Internet Underground - Part 1"